Ilustrasi SPBU.(pexels)
Selang beberapa ratus meter kendaraan jalan meninggalkan SPBU pengisian, kendaraan mengalami mogok, mesin mati, dan tidak mau hidup kembali.
SATUJABAR, BANDUNG — Kasi Humas Polres Klaten, AKP Nyoto beri tanggapan terkait beredar kabar adanya Pertalite yang diduga bercampur air di sebuah stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Trucuk, Kabupaten Klaten. SPBU tersebut pun juga telah disegel polisi, Selasa (8/4/2025).
Nyoto mengatakan, adanya pengisian BBM jenis Pertalite di SPBU 44.574.29 Wonosari Trucuk yang diduga tercampur dengan air. Dia mengatakan, bahwa pada hari Selasa (8/4/2025) sekitar pukul 01.00 WIB beberapa korban atau pengendara melakukan pengisian BBM Jenis pertalite di SPBU tersebut.
“Selang beberapa ratus meter kendaraan jalan meninggalkan SPBU Pengisian kendaraan mengalami mogok, mesin mati dan tidak mau hidup kembali,” katanya melalui siaran tertulis, Selasa (8/4/2025).
Pihaknya juga mengatakan, apabila kejadian serupa dialami oleh beberapa pengendara lainnya. Di antaranya ada 4 mobil dan 7 sepeda motor.
“Dengan adanya informasi kejadian tersebut, Sat Reskrim Polres Klaten bersama Polsek Trucuk melakukan penyelidikan dan pendalaman terkait laporan kejadian tersebut,” katanya.
Pihaknya juga mengatakan, saat ini, SPBU pengisian khususnya token pengisian Pertalite telah dipasang Police Line. Pemasangan tersebut untuk menghindari adanya korban lain atas pengisian penjualan BBM pertalite tersebut dan juga bagian dari proses penyelidikan. Polisi pun masih melakukan penyelidikan terkait BBM dioplos air tersebut. (yul)
BANDUNG - Brand kuliner legendaris asal Kota Bandung, Bolu Bakar Tunggal, kembali menghadirkan inovasi terbaru…
BANDUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung dan Universitas Padjadjaran (Unpad) terus memperkuat kolaborasi lintas sektor…
BANDUNG – Inter vs Bayern 2-2, menandai berakhirnya tim asal Jerman di Liga Champions Eropa…
BANDUNG – Real Madrid vs Arsenal 1-2, menandai berakhirnya perjalanan Real Madrid di Liga Champions…
SATUJABAR, BANDUNG -- Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Bank BJB, menunjuk Mardigu Wowiek Prasantyo,…
SATUJABAR, GARUT -- Oknum dokter kandungan yang diduga telah melakukan pelecehan terhadap pasien, menjalani pemeriksaan…
This website uses cookies.