Berita

Kecelakaan Tragis di Sukabumi, Pengendara Sepeda Motor Tewas

SATUJABAR, BANDUNG – Peristiwa kecelakaan lalu lintas di Kota Sukabumi, Jawa Barat, menewaskan seorang pengendara sepeda motor.

Tragisnya, korban yang berprofesi sebagai buruh sempat dibiarkan tergeletak di jalan, sebelum dievakuasi warga ke rumah sakit.

Peristiwa kecelakaan yang menewaskan pengendara sepeda motor bernama Malik Maulana Azis, terjadi di Jalan Pembangunan, Kelurahan Babakan, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi, Rabu (20/03/2024).

Pria berusia 20 tahun dan berprofesi sebagai buruh tersebut, diketahui merupakan warga Desa Citamiang, Kota Sukabumi.

Berdasarkan informasi dari tempat kejadian perkara (TKP), peristiwa kecelakaan baru diketahui warga, pagi hari, setelah korban sempat dibiarkan tergeletak berlumuran darah.

Korban yang diketahui sudah kehilangan nyawa di lokasi kejadian, langsung dievakuasi warga ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Syamsudin.

Saat kecelakaan terjadi, tidak ada warga yang melihat. Korban sudah dalam posisi tergeletak di tengah, sementara sepeda motor Yamaha X-Ride bernopol D 4260 OP yang dikendarainya berada di pinggir jalan.

Korban diduga terpental dari sepeda motor hingga helm yang dikenakan terlepas, sekitar 200 meter dari posisi korban. Bahkan, warga sempat melihat seperti ada bekas gilasan ban kendaraan pada tubuh korban.

DUGAAN SEMENTARA

Unit Kecelakaan Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sukabumi Kota, menduga, kejadian yang menewaskan korban disebabkan kecelakaan tunggal.

Korban terpental dari sepeda motor, lalu terjatuh dengan bagian kepala membentur jalan.

“Peristiwa kecelakaan di Jalan Pembangunan, dimana korban mengendarai sepeda motor dari arah Sarasa menuju Sukaraja, diduga sebagai kecelakaan tunggal. Korban diduga kehilangan kendali lalu terjatuh dengan kepala membentur aspal jalan sehingga mengalami pendarahan,” ujar Kepala Unit Penegakan Hukum (Kanit Gakkum) Satlantas Polres Sukabumi Kota, Ipda Andhika Pratistha, saat dihubungi wartawan, Rabu (20/03/2024).

Andhika menambahkan, kecelakan tunggal masih dugaan sementara, karena pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penyebab pastinya.

Begitupun soal ada bekas  lindasan ban kendaraan pada tubuh korban, masih didalami dengan menunggu hasil pemeriksaan visum et repertum dari dokter rumah sakit.

Editor

Recent Posts

Momentum HPN, PWI Indramayu Gandeng Polri dan Wong Dermayu Masifkan Ketahanan Pangan

SATUJABAR, INDRAMAYU - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Indramayu memanfaatkan momentum Hari Pers Nasional (HPN)…

9 jam ago

India Open 2026: Putri Terhenti di Babak 8 Besar, Jojo Masuk Semifinal

SATUJABAR, NEW DELHI – Wakil Indonesia tunggal putri, Putri Kusuma Wardani terhenti langkahnya di babak…

9 jam ago

India Open 2026: Jonatan Christie Maju Ke Semi Final

SATUJABAR, NEW DELHI – Wakil tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie mampu mengatasi perlawanan pemain asal…

10 jam ago

Harga Emas Jum’at 16/1/2026 Rp 2.675.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG – Harga emas Antam Jum’at 16/1/2026 dikutip dari situs logammulia.com dijual Rp 2.675.000…

17 jam ago

Isu Dugaan Kebocoran Data Pengguna Instagram, Komdigi Minta Penjelasan Resmi Meta

SATUJABAR, JAKARTA - Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) meminta penjelasan resmi dari Meta selaku penyelenggara…

19 jam ago

bank bjb dan TNI AU Kuatkan Kerja Sama Layanan Perbankan

JAKARTA – bank bjb dan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) secara resmi menandatangani…

19 jam ago

This website uses cookies.