Berita

Kebakaran Kandang Ayam di Ciamis, 60 Ribu Ekor Ayam Mati Terpanggang

SATUJABAR, CIAMIS–Kebakaran besar melanda lokasi peternakan ayam di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Peristiwa kebakaran mengakibatkan lebih dari 60 ribu ekor ayam mati terpanggang di kandang.

Kebakaran besar yang menimpa lokasi peternakan ayam di Dusun Cikuda, Desa Nasol, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, terjadi Senin (23/06/2025) dinihari. Kebakaran meluluh-lantakan dua kandang ayam seluas 1.690 meter persegi dari luas lokasi peternakan 5.040 meter persegi.

Kepala Bidang (Kabid) Pemadam Kebakaran (Damkar) Dinas Satpol PP Kabupaten Ciamis, Fery Rochwandi, mengatakan, kebakaran di lokasi peternakan ayam, terjadi sekitar pukul.01 30 WIB. Lokasi peternakan milik pengusaha ayam bernama Asep.

“Kebakaran pertamakali diketahui pegawai di kandang ayam. Saat petugas pemadam kebakaran datang setelah menerima laporan, api sudah membesar,” ujar Fery, saat dikonfirmasi wartawan, Senin (23/06/2025).

Fery mengatakan, kobaran api dengan cepat menghanguskan dua kandang ayam di lokasi peternakan. Dari dua kandang ayam berbahan kayu mudah terbakar tersebut, ada ebih dari 60 ribu ayam mati terpanggang

“Proses penanganan kebakaran memakan waktu karena lokasi yang luas. Kami menerjunkan empat unit kendaraan pancar dan satu tangki suplai air dengan kekuatan 15 oramg personel, untuk bisa memadamkan api,” kata Ferymlm

Kobaran api baru bisa berhasil dipadamkan lima jam kemudian, setelah petugas pemadam kebakaran berjibaku melokalisasi titi api. Penyebab kebakaran belum bisa dipastikan, namun dugaan sementara dari korsleting, atau hubungan arus pendek.

Pemilik peternakan ayam harus menelan kerugian hingga Rp.2,5 miliar. Lebih dari 60 ribu ekor ayam yang mati terpanggang di dalam kandang, ayam pedaging baru berusia 15 hingga 17 hari.(chd).

Editor

Recent Posts

Youtuber ‘Resbob’ Segera Disidangkan, Kejati Jabar Tunjuk 6 Jaksa

SATUJABAR, BANDUNG-- Youtuber sekaligus Streamer, Muhammad Adimas Firdaus alias Resbob, tersangka ujaran kebencian terhadap Suku…

2 jam ago

Pemilik ‘WO’ Diduga Tipu Puluhan Calon Pengantin di Garut Diburu Polisi

SATUJABAR, GARUT--Puluhan calon pengantin di Kabupaten Garut, Jawa Barat, diduga menjadi korban penipuan jasa wedding…

3 jam ago

Daerah Mana Saja yang Rawan Terjadinya Sinkhole? Ini Penjelasan BRIN

SATUJABAR, JAKARTA – Fenomena sinkhole atau lubang runtuhan tanah yang kerap terjadi di sejumlah wilayah…

4 jam ago

Bagaimana Membangun Bisnis Berkelanjutan Bagi IKM Fesyen dan Kriya?

SATUJABAR, JAKARTA - Kementerian Perindustrian terus memperkuat transformasi industri kecil dan menengah (IKM) agar semakin…

5 jam ago

KAI dan KAI Wisata Hadirkan Wisata Perahu Ala Korea di Stasiun Tuntang Semarang

SATUJABAR, SEMARANG – Sepertinya tempat ini sangat layak untuk dikunjungi. Kini, Stasiun Tuntang di Semarang…

5 jam ago

Polda Jabar: Ancaman Pembunuhan Pemain Persib, Laporkan Kami Proses!

SATUJABAR, BANDUNG--Polda Jawa Barat siap menindaklanjuti adanya ancaman pembunuhan di ruang digital yang diterima pemain…

8 jam ago

This website uses cookies.