Sport

Kapolda Jawa Barat Pimpin Konsolidasi Kontingen PON XII: Ajak Atlet Raih Hattrick 2024

BANDUNG – Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Dr. Akhmad Wiyagusyang juga Komandan Kontingen PON XII Jabar, memimpin langsung kegiatan konsolidasi kontingen PON XII Jawa Barat bertema “Menjemput Jabar Hattrick 2024” di Bandung pada Selasa, 20 Agustus 2024.

Acara ini dihadiri oleh Wakapolda Jabar, pejabat utama Polda Jabar, serta atlet, pelatih, dan pengurus cabang olahraga Jawa Barat.

Dalam sambutannya, Kapolda Jabar menekankan pentingnya semangat juang dan kekompakan untuk mencapai target hattrick pada PON XII 2024 yang akan berlangsung di Provinsi Aceh dan Sumatera Utara. Beliau mengingatkan seluruh kontingen agar berjuang dengan dedikasi dan profesionalitas demi mengharumkan nama Jawa Barat di kancah nasional.

“Saya ingin melihat semangat juang dan kekompakan yang tinggi dari seluruh atlet, pelatih, dan pengurus. Kita harus bekerja keras dan fokus untuk meraih target hattrick. Keberhasilan di PON XII 2024 akan menjadi bukti nyata bahwa Jawa Barat mampu menjadi barometer olahraga nasional dan mencetak sejarah yang belum pernah diraih provinsi lain di Indonesia,” ujar Kapolda Jabar dengan tegas.

Kegiatan konsolidasi ini juga diisi dengan berbagai sesi motivasi dan pembinaan, serta diskusi mengenai strategi dan persiapan menjelang PON XII 2024. Atlet, pelatih, dan pengurus diberikan kesempatan untuk menyampaikan aspirasi dan kendala yang dihadapi dalam mempersiapkan diri.

Kapolda Jabar memberikan apresiasi dan dukungan penuh kepada seluruh kontingen Jawa Barat dan berharap kegiatan ini dapat meningkatkan motivasi serta semangat juang para atlet dalam menghadapi PON XII 2024.

Editor

Recent Posts

Langgar Aturan Bangunan, Satpol PP Kota Bandung Bongkar Gerai Burger Bangor di Surya Sumantri

BANDUNG - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung menertibkan bangunan milik Burger Bangor…

21 menit ago

Bandung Diresmikan sebagai Ibu Kota Bangsa Asia dan Afrika dalam Peringatan 70 Tahun KAA

BANDUNG - Dalam suasana penuh kehormatan, Kota Bandung secara simbolis diresmikan sebagai Ibu Kota Bangsa…

28 menit ago

Telusuri Penyebab Karacunan, Kepala BGN Terjun Langsung ke Cianjur

SATUJABAR, CIANJUR -- Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana, terjun langsung ke Kabupaten Cianjur,…

13 jam ago

Tak Hanya Mobil, Lucky Hakim pun Tolak Pembangunan Rumah Dinas Senilai Rp 5 Miliar

Lucky beralasan pembangunan rumah dinas tidak urgent karena dirinya masih bisa menempati Pendopo Indramayu selama…

15 jam ago

Buntut Bakar Mobil Polisi, GRIB Jaya Depok Pecat Anggotanya dan Bekukan Ranting Harjamukti

Aksi TS tak sesuai dengan AD/ART dan peraturan internal GRIB Jaya. SATUJABAR, DEPOK -- Organisasi…

15 jam ago

Kunjungi Buntet Pesantren, Kapolri Listyo Minta Doa Kyai untuk Keutuhan NKRI

Kedekatan Kapolri dengan ulama bukanlah hal baru, melainkan bagian dari strategi kebangsaan berbasis spiritualitas. SATUJABAR,…

15 jam ago

This website uses cookies.