Berita

KAI Sambut Baik Biskita Trans Depok di Stasiun Harjamukti

SATUJABAR, BANDUNG – KAI sambut baik layanan BISKITA Trans Depok di Stasiun LRT Harjamukti, yang telah diresmikan oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pada tanggal 14 Juli 2024.

BISKITA Trans Depok merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan integrasi transportasi di wilayah Jabodebek.

Manager Public Relations LRT Jabodebek Mahendro Trang Bawono menyampaikan KAI terima kasih kepada Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) atas inisiatif menghadirkan layanan BISKITA Trans Depok, yang tidak hanya menjadi pilihan transportasi lanjutan dari Stasiun LRT Jabodebek, tetapi juga sebagai bagian dari kampanye untuk mendorong penggunaan transportasi umum.

BISKITA Trans Depok akan memberikan tarif gratis selama enam bulan pertama sebagai bentuk penghargaan kepada masyarakat yang menggunakan layanan ini.

Rute BISKITA akan menghubungkan Stasiun Harjamukti hingga pemberhentian terakhir di Terminal Depok Baru dengan jam operasional mulai pukul 05.00 s.d 21.00 dengan headway 10 menit.

Stasiun LRT Harjamukti merupakan salah satu stasiun yang berada di paling ujung rute LRT Jabodebek. Rata-rata pengguna yang tap in dan tap out di Stasiun Harjamulti sebanyak 4.569 pengguna perhari saat peak hour, dan 2.858 pengguna perhari saat off peak hour (periode Januari s.d Juni).

Selain di Stasiun Harjamukti, hadir juga BISKITA Trans Bekasi Patriot di Stasiun Bekasi Barat, yang akan menghubungkan Stasiun Bekasi Barat menuju Summarecon Mall Bekasi serta Halte Pasar Alam Vida.

“Kami mengajak masyarakat untuk mendukung dan memanfaatkan layanan ini sebagai langkah positif menuju sistem transportasi yang lebih terintegrasi dan berkelanjutan,” ujar Mahendro melalui siaran pers.

KAI berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam meningkatkan kualitas layanan dan kenyamanan transportasi bagi seluruh masyarakat, dengan harapan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi mobilitas dan kehidupan kota.

Editor

Recent Posts

Polemik Nunggak Pajak Mobil Mewah, Dedi Mulyadi Kembali Beri Klarifikasi

SATUJABAR, BANDUNG -- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, kembali memberikan klarifikasi terkait pajak mobil Lexus…

6 jam ago

Dukungan Ketua Komisi III DPR Buat Gubernur Jabar Bentuk Satgas Tertibkan Premanisme

SATUJABAR, JAKARTA -- Kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menertibkan premanisme, mendapat dukungan dari Ketua…

14 jam ago

BI Pertahankan Suku Bunga Acuan di 5,75% untuk Jaga Stabilitas dan Dukung Pertumbuhan Ekonomi

BANDUNG – Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia yang berlangsung pada 22–23 April 2025 memutuskan…

16 jam ago

Saat Dedi Mulyadi Berlakukan Pemutihan Pajak Kendaraan, Tapi Mobil Mewahnya Nunggak Pajak

SATUJABAR, BANDUNG -- Di tengah kebijakan yang dikeluarkannya, pemutihan, atau pembebasan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB)…

16 jam ago

Harga Emas Antam Kamis 24/4/2025 Rp 1.969.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Kamis 24/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

16 jam ago

Kementerian Pariwisata Perkuat Kolaborasi dengan PHRI Hadapi Tantangan Sektor Pariwisata

BANDUNG - Menteri Pariwisata, Widiyanti Putri Wardhana, menerima audiensi dari pimpinan pusat Perhimpunan Hotel dan…

17 jam ago

This website uses cookies.