Berita

Jembatan Cika Cika Dago Diresmikan

BANDUNG: Jembatan Cika Cika yang berada di Kelurahan Dago Kecamatan Coblong Kota Bandung diresmikan sebagai apresiasi kepada kelompok pelestari lingkungan.

Wali Kota Bandung Yana Mulyana meresmikan Jembatan Cika Cika itu pada Kamis 25 Agustus 2022.

Dalam peresmian itu, Yana Mulyana didampingi Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga Kota Bandung, Didi Ruswandi dan Ketua Komunitas Cika Cika, Abah Gofar.

Dikutip situs Pemkot Bandung, Abah Gofar mengucapkan terima kasih atas diresmikannya jembatan Cika Cika.

Hal tersebut sangat berdampak positif bagi mobilitas masyarakat.

Cika Cika merupakan singkatan dari Cikapundung – Cikapala.

“Komunitas Cika Cika mempunyai visi melindungi bantaran sungal Cikapundung dari berbagai limbah serta mendukung program kerja pemerintah tentang lingkungan hidup,” katanya.

KAMPANYE LINGKUNGAN

Sementara itu, Yana Mulyana mengapresiasi komunitas yang tengah menjaga lingkungan selama ini.

“Kami apresiasi komunitas yang menjaga lingkungan, sehingga ekosistem tempat ini berjalan dengan baik. Hal ini juga ikut menjaga kebersihan sungai yang melintas ke Bandung,” katanya.

Yana berharap, semakin banyak aktivitas seperti ini untuk menjaga lingkungan.

“Harapannya makin banyak aktivitas seperti ini menjaga bersama,” katanya.

Menurutnya, terdapat ruang yang banyak dimanfaatkan. Ruang publik, sampai ruang edukasi hingga mampu menarik wisatawan juga.

“Jadi ruang publik dulu, tempat ini dimanfaatkan sebanyak mungkin orang. Ada tempat edukasi, menarik juga buat wisata. Harapannya bisa dipelihara dengan baik oleh masyarakat,” tuturnya.

Terkait penataan sungai, Yana mengaku terus berkordinasi dengan pengelola cekungan Bandung yang melibatkan 5 wilayah kabupaten kota di aglomerasi Bandung.

Menurutnya, beberapa waktu lalu ada peretemuan dengan pengelola Cekungan Bandung melibatkan 5 wilayah kabupaten kota di aglomersi Bandung.

Dia mengatakan perlu ada koordinasi antarwilayah yang diinisiasi Badan Pengelola Cekungan Bandung.

Sedangkan, Kepala DSDABM, Didi Ruswandi menyampaikan, jembatan ini memfasilitasi ruang ekspresi dan edukasi komunitas Cika Cika yang bergerak di bidang lingkungan seni dan budaya.

“Jembatan ini merupakan apresiasi pemerintah atas dedikasi dan partisipasi aktif komunitas Cika Cika dalam menjaga dan memelihara kelestarian lingkungan sungai,” tuturnya.

Pemkot Bandung terus meningkatkan tingkat kemantapan jalan dan kondisi Jalan di Kota Bandung. Saat ini, keseluruhan panjang jalan mencapai 1.129,70 kilometer.

Terdiri dari Jalan Negara sepanjang 43,63 kilometer, Jalan Provinsi sepanjang 38,45 kilometer dan Jalan Kota sepanjang 1.047,62 kilometer.

Editor

Recent Posts

Korban Keracunan MBG di Lembang 124 Orang, Siswa dan Guru

SATUJABAR, BANDUNG--Korban keracunan makanan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa…

2 jam ago

Banjir Parah di Cisolok Sukabumi Surut, Warga Terserang Penyakit

SATUJABAR, SUKABUMI--Bencana banjir paling parah yang melanda wilayah Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, mulai…

4 jam ago

Turun Lagi! Harga Emas Rabu 29/10/2025 Rp 2.267.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG – Harga emas Antam Rabu 29/10/2025 dikutip dari situs logammulia.com dijual Rp 2.267.000…

4 jam ago

Luar Biasa! Peneliti BRIN Kembangkan Plastik dari Serbuk Kayu, Siap Dipakai Brand Fashion Mewah Eropa

SATUJABAR, JAKARTA - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) terus berupaya berkontribusi terhadap pengurangan limbah…

5 jam ago

Rekomendasi Saham Rabu (29/10/2025) Emiten Jawa Barat

SATUJABAR, BANDUNG – Rekomendasi saham Rabu (29/10/2025) emiten Jawa Barat. Berikut harga saham perusahaan go…

5 jam ago

Menteri Komdigi Minta Provider Jangan Jualan Internet Mahal

SATUJABAR, JAKARTA - Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid meminta para penyedia layanan internet (ISP)…

6 jam ago

This website uses cookies.