Berita

HARI JADI KOTA BANDUNG: Ribuan Warga Kerja Bakti

BANDUJNG: Hari Jadi Kota Bandung diperingati setiap tanggal 25 September. Dan tahun ini merupakan peringatan yang ke-212.

Pada Sabtu, 17 September ribuan warga Kota Bandung turun ke jalan dalam acara Bebersih Bandung Jilid 4.

Dilansir situs Pemkot Bandung, warga yang ikut kerja bakti tersebar di 30 kecamatan dan 151 kelurahan se-Kota Bandung.

Kegiatan Bebersih Bandung Jilid 4 berpusat di Alun-alun Kota Bandung dan dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna.

Ema menyebut kegiatan ini merupakan bagian dari ikhtiar mengisi rangkaian Hari Jadi ke-212 Kota Bandung.

“Kita ingin melihat kota Bandung jauh lebih baik dari hari kemarin. Persiapkan di masa yang akan datang dan selamamya dengan koridor tertib bersih dan indah,” ucap Ema.

BEBERESIH BANDUNG

Bebersih Bandung Jilid 4 diisi oleh kegiatan pembersihan ruas jalan, drainase, dan juga bagian gedung-gedung dari vandalisme.

Ema menyebut, acara ini mendapat atensi dari berbagai lapisan masyarakat. Lebih spesial lagi, acara ini dihadiri anggota DPRD Provinsi Jawa Barat yang diwakili oleh Harris Bobihoe.

“Juga sudah secara simbolis memberikan bantuan cat menunjang operasional kawan-kawan melakukan pembersihan dan pengecatan di lapangan,” katanya.

“Termasuk juga nanti ada gerakan bebersih semua selter yang ada di Kota Bandung. Kita perbaiki penanganan sampah-sampah yang ada di pasar,” beber Ema.

Sebagai penutup, Ema berharap Bandung Bebersih tidak berhenti sebatas ajang selebrasi.

Namun juga bisa terus menjadi kegiatan yang berkesinambungan untuk menghadirkan Kota Bandung jauh lebih baik.

“Mudah-mudahan ini bisa jadi momentum yang bisa kita manfaatkan. Hari ini harus jauh lebih baik dari hari kemarin,” harapnya.

PEMULIHAN EKONOMI

HUT atau hari ulang tahun atau Hari Jadi Kota Bandung juga akan momentum akselerasi pemulihan ekonomi.

Kepala Bidang Produk Budaya dan Kesenian Dinas Budaya dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Bandung, Ratnarahayu Pitriyati mengatakan Pemkot Bandung akan menggandeng berbagai komunitas bisnis dan ekonomi untuk menggali berbagai macam potensi ekonomi.

Menurutnya, pihaknya sedang mengidentifikasi apa saja yang akan dilakukan oleh masyarakat, komunitas, media massa.

“Sehingga nanti semangat dari masyarakat Kota Bandung untuk memeriahkan HJKB ini tidak hanya terpusat pada pemerintah saja, tapi juga menjadi gerakan masif di seluruh Kota Bandung,” ujar Ratna dikutip bandung.go.id.

Ia mengatakan, sudah ada beberapa kegiatan yang akan dimulai juga pekan ini menjadi rangkaian acara HJKB. Sedangkan puncak acaranya akan dilaksanakan pada 25 September di Balai Kota.

Editor

Recent Posts

Kemenperin Dorong Potensi Daerah Melalui Program One Village One Product (OVOP)

BANDUNG - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus mendorong pengembangan industri kecil dan menengah (IKM) dengan pendekatan…

52 menit ago

Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Ini yang Dilakukan KAI

BANDUNG – PT Kereta Api Indonesia (KAI) telah mempersiapkan sejumlah langkah strategis untuk mendukung kelancaran…

2 jam ago

Tren Konsumsi Kopi Masuki Gelombang Ketiga, Ini yang Dilakukan Pemerintah

BANDUNG - Perkembangan konsumsi kopi di Indonesia telah memasuki third wave atau gelombang ketiga, setelah…

2 jam ago

Menteri Perhubungan Resmikan Reaktivasi Stasiun Pondok Rajeg di Depok

BANDUNG - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meresmikan reaktivasi Stasiun Pondok Rajeg di Kecamatan Cilodong,…

2 jam ago

Menhub Sampaikan Pembangunan Proving Ground di Bekasi

BANDUNG - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyampaikan pembangunan proving ground di Balai Pengujian Laik…

2 jam ago

Pemkab Purwakarta Resmikan 6 Ruas Jalan Baru

BANDUNG - Pemerintah Kabupaten Purwakarta meresmikan penggunaan enam ruas jalan kabupaten yang terletak di wilayah…

3 jam ago

This website uses cookies.