Berita

Gempa Bumi M 4.2 Bandung, Dinding Masjid Retak

SATUJABAR, BANDUNG – Gempa bumi M 4.2 Bandung 1 Mei 2024 pukul 10.06 merusak sebuah masjid dan rumah warga di Desa Tarumajaya Kec. Kertasari Kab.Bandung.

Kapolsek Kertasari Iptu Ahmad Nurdin mengatakan pengecekan telah dilakukan oleh anggota pada Rabu 01 Mei 2024 sekira pukul 14.00 WIB di Goha Kidul Rt. 04 Rw. 04 Desa Tarumajaya Kec. Kertasari Kab. Bandung.

Menurut laporan anggota di lapangan itu, masjid mengalami retak di bagian dinding masjid. Demikian juga dengan sebuah rumah warga.

Tidak ada korban jiwa hanya kerugian materi. “Hanya kerugian material berupa bangunan/tembok yang rusak dan retak,” katanya.

Aparat Polri dan jajaran lain secara gotong royong turut membersihkan material reruntuhan akibat benda tersebut.

Aparat kepolisian juga mengimbau warga tenang namun tetap waspada jika terdapat gempa susulan. Warga juga diimbau berhati-hati saat beraktivitas di dalam maupun di luar rumah saat menghadapi cuaca ekstrem seperti sekarang ini.

 

GEMPA BANDUNG

Seperti diketahui Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisikan menyebutkan telah terjadi gempa Magnitudo 4.2 pada 1 Mei 2024 sekitar pukul 10.06.

Lokasi gempa berada di 7.82 Lintang Selatan dan 107.26 Bujur Timur, 20 km tenggara Kabupaten Bandung di kedalaman 4 km.

Editor

Recent Posts

Presiden Prabowo Tiba di London, Mulai Kunjungan Resmi ke Inggris

BANDUNG – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dan rombongan tiba di Bandar Udara Stansted, London,…

2 menit ago

Bey Machmudin Apresiasi Pemenang Kompetisi Inovasi Jawa Barat 2024

BANDUNG - Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, memberikan apresiasi tinggi kepada para pemenang Kompetisi…

5 menit ago

Bey Machmudin: Jawa Barat Pionir Energi Baru Terbarukan (EBT) Lewat WJEF 2024

BANDUNG - Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, berharap bahwa pelaksanaan West Java Energy Forum…

10 menit ago

Waroeng Seblak Maboy: Jajanan Pedas Khas Bandung yang Bikin Ketagihan

Bagi generasi micin dan pecinta pedas, tidak lengkap rasanya jika belum mencicipi seblak, jajanan khas…

49 menit ago

Cici Claypot: Sensasi Kuliner Unik di Bandung yang Wajib Dicoba

Bandung selalu identik dengan ragam kuliner yang menggugah selera, mulai dari batagor, baso tahu, hingga…

52 menit ago

Polsek Indihiang Tasikmalaya Bekuk Pembobol Belasan Sekolah

BANDUNG - Polsek Indihiang, bersama tim gabungan dari Polsek Tawang, Polsek Mangkubumi, Polsek Manonjaya, dan…

57 menit ago

This website uses cookies.