Pelabuhan (ilustrasi/pexels)
SATUJABAR, BANDUNG – Ekspor Jawa Barat Februari 2024 naik 2,09 persen dibanding Januari 2024.
Data Badan Pusat Statistik (BPS) Jabar menyebutkan nilai ekspor itu naik dari USD 2,94 miliar menjadi USD 3,00 miliar.
Demikian pula jika dibanding Februari 2023, ekspor naik 2,59 persen. Peningkatan ekspor Februari 2024 dibanding Januari 2024 disebabkan oleh naiknya ekspor Nonmigas 2,69 persen dengan kontribusi terhadap total ekspor mencapai 99,06 persen.
Sedangkan ekspor Migas turun sebesar 45,80 persen.
Dibanding tahun sebelumnya, kinerja total ekspor kumulatif Januari-Februari 2024 melemah 0,84 persen.
Sektor Nonmigas mengalami penurunan sebesar 0,73 persen, begitu pula sektor Migas turun 10,98 persen.
Dalam kurun waktu 2023 hingga 2024, nilai ekspor Nonmigas mencapai titik tertinggi pada Bulan Mei 2023 senilai USD 3,33 miliar, sedangkan ekspor Nonmigas terendah tercatat pada bulan April 2024 dengan nilai USD 2,22 miliar.
Sementara ekspor Migas tertinggi tercatat pada Oktober 2023 senilai USD 58,75 juta.
BANDUNG – Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia yang berlangsung pada 22–23 April 2025 memutuskan…
SATUJABAR, BANDUNG -- Di tengah kebijakan yang dikeluarkannya, pemutihan, atau pembebasan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB)…
SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Kamis 24/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…
BANDUNG - Menteri Pariwisata, Widiyanti Putri Wardhana, menerima audiensi dari pimpinan pusat Perhimpunan Hotel dan…
BANDUNG – Pemerintah Indonesia memastikan proyek investasi besar senilai USD 9,8 miliar untuk pengembangan industri…
Seluruh terminal 2F ini bisa menampung sekitar 1.500 calon haji per harinya. SATUJABAR, TANGERANG --…
This website uses cookies.