Berita

Dukungan Anies Baswedan Diharapkan Dongkrak Elektabilitas ASIH

ASIH melihat bahwa pendukung Pak Anies kemarin sekitar 45 jutaan dan sebagian besar adalah di Jawa Barat.

SATUJABAR, JAKARTA — Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 3, Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie (ASIH) melakukan silaturahim ke kediaman anies Baswedan. Pasangan ini berharap, dengan adanya dukungan Anies Baswedan, maka bisa mendongkrak elektabilitas pasangan ASIH pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2024.

Harapan itu disampaikan Cagub Jabar Ahmad Syaikhu usai bertemu Anies Baswedan di Pendopo Anies Baswedan, Jalan Lb. Bulus, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis 14 November 2024.

“Tentu saja hari-hari ini, kerja-kerja yang sangat berat dan besar untuk berupaya meningkatkan terus popularitas dan elektabilitas sehingga bisa mencapai pada kemenangan,” ucap dia.

Syaikhu mengakui, pertemuannya dengan Anies Baswedan ini salah satunya untuk menggaet dukungan para relawan Anies yang tersebar di seluruh wilayah di Jabar.

“Jadi kita melihat bahwa pendukung Pak Anies kemarin sekitar 45 jutaan dan sebagian besar adalah di Jawa Barat, tentu kita sangat meyakini betul bahwa pendukung-pendukung Pak Anies ini akan masih sangat ngefans dengan Pak Anies juga masih sangat mendengarkan arahan-arahan beliau,” tuturnya.

Dengan begitu, lanjut Syaikhu, diharapkan Anies Baswedan bisa menggerakan para relawannya untuk memberikan dukungannya kepada pasangan ASIH. “Karena itu, arahan ini tinggal nunggu Pak Anies akan mengarahkan kemana, mudah-mudahan ini banyak yang pengikut-pengikutnya siap untuk mengikuti arahan-arahan beliau,” ujarnya.

Bahkan, Syaikhu juga berharap, Anies bisa ikut turun langsung berkampanye dengan pasangan ASIH. “Ya kita sangat berharap kalau nanti Pak Anies ada waktu. Masih ada sisa waktu untuk beberapa kali pertemuan,” tandasnya. (yul)

cagub jabar, ahmad syaikhu, anies basweda, pendukug anies,

Editor

Recent Posts

“Langkah Menuju Surga Kecil di Cipelang Sumedang”

Udara pagi di Sumedang terasa lebih segar dari biasanya, Sabtu itu (19/4/2025). Dari depan Gerbang…

5 jam ago

Harga Emas Antam Minggu 20/4/2025 Rp 1.965.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Minggu 20/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

5 jam ago

Pendaftaran Garuda Academy Resmi Dibuka, Siap Cetak Pemimpin Masa Depan Industri Olahraga

BANDUNG - PSSI resmi meluncurkan Garuda Academy, sebuah program pelatihan manajemen sepak bola bertaraf internasional…

5 jam ago

KAI Daop 2 Dukung Reaktivasi Sejumlah Jalur Kereta di Jabar

Selain memudahkan mobilitas masyarakat, reaktivasi jalur kereta api dapat mengurangi kemacetan di jalan raya. SATUJABAR,…

9 jam ago

Musim Panas, Kedokteran Haji Ingatkan Pentingnya Persiapan Fisik Jamaah

Faktor lingkungan seperti cuaca panas, perbedaan budaya dan bahasa, hingga aktivitas fisik tinggi selama ibadah…

9 jam ago

PTUN Menangkan PLK Soal Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung

Biro hukum Pemprov Jabar tengah mempersiapkan langkah-langkah hukum ke depan menyikapi putusan hakim tersebut. SATUJABAR,…

11 jam ago

This website uses cookies.