Berita

Diskar Kota Bandung Sabet Dua Perhargaan Jabar

SATUJABAR, BANDUNG – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung menyabet dua penghargaan pada Skill Competition Petugas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2024.

Dua penghargaan diberikan pada kategori Relawan Pemadam Kebakaran (Redkar) sebagai Juara 1. Serta Kategori Petugas Pemadam Kebakaran sebagai juara 3.

Penghargaan ini melengkapi dua gelar yang sebelumnya diraih pada gelaran National Fire Fighter Skill Competition 2024.

Sebagai pengingat, pada acara yang diselenggarakan di Surabaya ini, Diskar PB Kota Bandung menyabet 2 trofi dari 3 kategori. Yakni Juara 1 pada Kategori Survival, dan Juara Harapan 1 pada Kategori Ladder Pitching.

Kepala Diskar PB Kota Bandung, Gun Gun Sumaryana menyambut gembira torehan yang didapat Diskar PB Kota Bandung. Menurutnya, hasil ini tidak lepas dari kerja keras dan kolaborasi tim Diskar PB Kota Bandung.

“Kami ucapkan terima kasih. Dukungan dari semua pihak, juga dari pimpinan kami baik pak Wali Kota (Pj Wali Kota), maupun pak Sekda,” ujar Gun Gun saat dihubungi Humas Kota Bandung.

Ia menyebut, kunci pelayanan prima Diskar PB Kota Bandung ada di kesiapsiagaan serta konsistensi. Juga doa dan semangat di setiap jajaran pemadam kebakaran.

Kata Gun Gun, seluruh petugas pemadam kebakaran wajib menjaga kesehatan, stamina, keakuratan, serta keakuratan dalam menjalankan tugas.

“Kami 24 jam bersiaga dan berbagi jam siaga. Dan setiap pergantian pleton, kami melakukan doa bersama serta pemanasan fisik untuk menjaga kesehatan dan kestabilan. Setelah itu, mereka mengecek kesiapsiagaan kendaraan,” terangnya dilansir bandung.go.id.

Meski begitu, penghargaan ini bukan akhir dari upaya Diskar PB Kota Bandung dalam memberi layanan terbaik. Gun Gun memastikan, pelayanan terhadap masyarakat akan terus dijaga, terlebih ditingkatkan.

“Insyaallah kami akan pertahankan penghargaan ini dengan keseriusan dan konsistensi,” katanya.

Editor

Recent Posts

“Langkah Menuju Surga Kecil di Cipelang Sumedang”

Udara pagi di Sumedang terasa lebih segar dari biasanya, Sabtu itu (19/4/2025). Dari depan Gerbang…

11 jam ago

Harga Emas Antam Minggu 20/4/2025 Rp 1.965.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Minggu 20/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

11 jam ago

Pendaftaran Garuda Academy Resmi Dibuka, Siap Cetak Pemimpin Masa Depan Industri Olahraga

BANDUNG - PSSI resmi meluncurkan Garuda Academy, sebuah program pelatihan manajemen sepak bola bertaraf internasional…

11 jam ago

KAI Daop 2 Dukung Reaktivasi Sejumlah Jalur Kereta di Jabar

Selain memudahkan mobilitas masyarakat, reaktivasi jalur kereta api dapat mengurangi kemacetan di jalan raya. SATUJABAR,…

15 jam ago

Musim Panas, Kedokteran Haji Ingatkan Pentingnya Persiapan Fisik Jamaah

Faktor lingkungan seperti cuaca panas, perbedaan budaya dan bahasa, hingga aktivitas fisik tinggi selama ibadah…

15 jam ago

PTUN Menangkan PLK Soal Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung

Biro hukum Pemprov Jabar tengah mempersiapkan langkah-langkah hukum ke depan menyikapi putusan hakim tersebut. SATUJABAR,…

18 jam ago

This website uses cookies.