Berita

Dinas ESDM Tutup 118 Tambang Ilegal di Jawa Barat, Kabupaten Sumedang Terbanyak

SATUJABAR, BANDUNG–Sebanyak 118 lokasi tambang ilegal yang tersebar di wilayah Provinsi Jawa Barat, ditutup Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Lokasi tambang ilegal terbanyak berada di wilayah Kabupaten Sumedang.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat melalui Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), melakukan penutupan terhadap 118 lokasi tambang ilegal. Tindakan tegas menutup ratusan lokasi dan menghentikan aktivitas tambang ilegal, atau tanpa izin tersebut, tersebar di 27 Kabupaten dan Kota di wilayah Provinsi Jawa Barat.

Berdasarkan data Dinas ESDM Jawa Barat, total ada 176 titik lokasi tambang ilegal, dengan 11 jenis komoditas, seperti tambang pasir, tanah urug, batu, dan emas. Lokasi tambang ilegal tersebut, paling banyak berada di wilayah Kabupaten Sumedang.

“Total ada 118 titik tambang ilegal sudah ditutup sepanjang semester pertama tahun 2025. Pelaku pertambangan tanpa ijin, didominasi 130 perseorangan, dan 46 dikelola badan usaha,” ujar Kepala Dinas ESDM Jawa Barat, Bambang Tirtoyuliono, dalam keterangannya, Kamis (03/07/2025).

Bambang mengatakan, dari 176 titik lokasi tambang ilegal, terbanyak berada di wilayah Kabupaten Sumedang ada 31 lokasi. Disusul Kabupaten Subang ada 24 lokasi, Kabupaten Bogor ada 23 lokasi, dan Kabupaten Sukabumi ada 20 lokasi.

Dinas ESDM Jawa Barat baru menutup dan menghentikan aktivitas penambangan ilegal di 118 lokasi. Sisanya sebanyak 58 lokasi, segera menyusul untuk dilakukan penutupan.

“Tindak tegas ini bentuk komitmen Pemprov Jawa Barat untuk menjaga dan melindungi lingkungan. Kami terus mendorong aktivitas pertambangan sesuai aturan dan kaidah yang telah ditetapkan” kata Bambang.

Bambang mengungkapkan, Dinas ESDM telah mempersiapkan penguatan di internal untuk melakukan pengawasan terhadap para pelaku pertambangan tanpa izin. Bambang berharap melalui pengawasan ketat, tidak ada lagi lokasi tambang ilegal di Jawa Barat

“Harapannya, semakin kuatnya kapasitas di internal dengan pengawasan ketat, Dinas ESDM dapat terus memastikan setiap aktivitas pertambangan di wilayah Jawa Barat berjalan aman, sesuai aturan yang wajib ditempuh, dengan tetap menjaga keselamatan dan kelestarian lingkungan,” ungkap Bambang.(chd).

Editor

Recent Posts

Maula dan Putri Minta Maaf, Bantah Ada Makan Siang Gratis

SATUJABAR, GARUT--Maulana Akbar dan Luthfianisa Putri Karlina, menyampaikan permohonan maaf secara terbuka kepada masyarakat, terutama…

17 jam ago

Pemerintah Akan Batasi WhatsApp Call? Ini Kata Menkomdigi

JAKARTA - Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid menegaskan bahwa tidak ada rencana dari pemerintah…

21 jam ago

Pangeran ‘Sleeping Prince’ Al Waleed bin Khaled Wafat Setelah 20 Tahun Koma

DUBAI – Kabar duka datang dari Kerajaan Arab Saudi. Pangeran Al Waleed bin Khaled bin…

21 jam ago

Sumedang Tampilkan 11 Pengrajin Unggulan di PKJB & KKJB 2025, Dukung Ekraf dan Pelestarian Budaya

Para pengrajin ini difasilitasi melalui booth khusus oleh Pemerintah Kabupaten Sumedang untuk menampilkan produk-produk kriya…

22 jam ago

Sumedang Raih Juara Favorit Fashion Show Sunda Karsa Fest 2025 di Bandung

Keberhasilan Sumedang didukung pula oleh elemen koreografi dan tarian khas Sunda, yang membuat presentasi mereka…

22 jam ago

Dongeng Sunda: Akar Kearifan dari Tanah Nusantara

Hari Sabtu, 19 Juli 2025, Teater Tertutup Dago Tea House menjadi saksi sebuah peristiwa yang…

22 jam ago

This website uses cookies.