Gaya Hidup

Dina Mariana Meninggal di Usia 59 Tahun Pada Minggu 3 November 2024, Penggemar Merasa Sangat Kehilangan

BANDUNG – Dunia seni Indonesia berduka atas berpulangnya Dina Mariana Heuvelman, seorang penyanyi dan pemeran ternama yang lahir pada 21 Agustus 1965. Dina, terkenal sebagai salah satu penyanyi cilik terpopuler di era 70-an, meninggal dunia pada hari ini Minggu 3 November 2024
Awal karier Dina saat ia masih sangat muda, berkolaborasi dengan penyanyi lain seperti Adi Bing Slamet, Ira Maya Sopha, dan Chicha Koeswoyo.
Meskipun ia terkenal sebagai penyanyi cilik, Dina juga mencetak prestasi sebagai penyanyi remaja dengan lagu hits “Ingat Kamu” di akhir 1980-an.
Selama kariernya, Dina telah merilis 35 album dan membintangi 21 film layar lebar, satu sinetron seri 26 episode, serta tiga sinetron lepas.
Pada tahun 2007, Dina merilis album “12 Kumpulan Lagu Anak Indonesia” yang termasuk lagu populer “Jalan Menuju Allah” karya AT Mahmud, yang semakin mengukuhkan posisinya dalam industri musik anak-anak.
Dalam kehidupan pribadi, Dina menikah dengan Radian Ratulangi Sugandi yang kemudian memiliki tiga anak: Ezra Mandira Sugandi, Ewaldo Andipo Sugandi, dan Elyshia Nashira Ramandina Sugandi. Ezra kini dikenal sebagai salah satu anggota grup musik HIVI!. Sejak pertengahan 2019, Dina juga menjadi mertua dari Anjana Demira.
Kepergian Dina meninggalkan duka yang mendalam bagi keluarga, teman, dan penggemarnya di seluruh Indonesia. Selamat jalan, Dina Mariana Heuvelman.
Editor

Recent Posts

Dude Harlino, Oki Setiana Dewi, Husein Ja’far al-Hadar Duta Kerukunan Umat Beragama

BANDUNG - Pusat Kerukunan Umat Beragama (PKUB) Sekretariat Jenderal Kementerian Agama Republik Indonesia (Setjen Kemenag…

42 menit ago

Ada Sesar Aktif di Wilayah Panjalu Ciamis, BPBD Minta Warga Tingkatkan Kewaspadaan

SATUJABAR, CIAMIS-- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meminta warga di wilayah…

2 jam ago

KPU dan BSSN Kerja Sama Cegah Ancaman Siber di Pilkada Serentak 2024

Gangguan siber yang berpotensi mengancam keamanan pilkada adalah 'ransomware; yang bisa menjatuhkan sistem atau mencuri…

2 jam ago

11 Desa di Kuningan Deklarasi Kawasan Bebas Buang Air Besar Sembarangan

BANDUNG - 11 desa di Kecamatan Cigandamekar, Kabupaten Kuningan, resmi mendeklarasikan status Open Defecation Free…

3 jam ago

Pj Bupati Sumedang Apresiasi Jeletot Seuhah Festival, Dukung UMKM Lokal

BANDUNG - Penjabat (Pj.) Bupati Sumedang, Yudia Ramli, memberikan apresiasi tinggi terhadap pelaksanaan Jeletot Seuhah…

3 jam ago

Berminat Jadi Petugas Haji 2025? Penuhi Persyaratan Ini…

Seleksi Petugas Penyelenggaraan Ibadah Haji (PPIH) 1446 H/2025 M resmi dibuka untuk tingkat daerah dan…

3 jam ago

This website uses cookies.