Berita

BUMD Kota Bandung Agar Tingkatkan Pendapatan

BANDUNG – BUMD Kota Bandung agar tingkatkan pendapatan, pinta Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono.

Hal ini disampaikan Bambang dalam acara Evaluasi Kinerja BUMD di Trans Luxury Hotel Bandung pada Senin, 22 Juli 2024.

Bambang menyampaikan harapannya agar keempat BUMD yang dikelola Pemerintah Kota Bandung dapat lebih berkontribusi dalam peningkatan pendapatan daerah.

Dia mengungkapkan bahwa total pendapatan BUMD pada tahun 2023 mencapai sekitar Rp6 miliar, dan berharap angka tersebut dapat ditingkatkan di tahun-tahun berikutnya.

“Saat ini pendapatan dari BUMD sangat penting bagi pemerintah kota, meskipun belum mencapai tingkat yang signifikan. Evaluasi kinerja ini penting untuk memastikan BUMD dapat meningkatkan kontribusinya sesuai dengan amanat Peraturan Pemerintah Republik Indonesia nomor 54 tahun 2017 tentang BUMD,” ujarnya.

Bambang juga menekankan bahwa selain meningkatkan pendapatan, BUMD juga memiliki tanggung jawab untuk memberikan pelayanan publik yang prima.

Wakil Ketua I DPRD Kota Bandung, Kurnia Solihat, menambahkan harapannya agar BUMD tidak hanya meningkatkan pendapatan tetapi juga pelayanan kepada masyarakat. Dia mengatakan bahwa strategi komunikasi dan manajemen yang baik sangat diperlukan untuk mencapai tujuan ini.

Dalam kesempatan yang sama, Annisa Nadiyah Rahmani dari Tim Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Islam Bandung memberikan sejumlah rekomendasi kepada BUMD di Kota Bandung.

Rekomendasi tersebut mencakup optimalisasi pengelolaan keuangan, peningkatan layanan, serta strategi investasi yang lebih efektif untuk masing-masing BUMD, seperti PDAM Tirtawening, Bank Bandung, Bandung Infra Investama, dan Pasar Sae.

Editor

Recent Posts

Elektabilitas Dedi-Erwan Sulit Tergoyahkan, ini Hasil Survei Teranyar Indikator Politik

Indikator Politik mendapati kecenderungan peningkatan elektabilitas bisa makin terus naik sampai pada hari H pemungutan…

7 jam ago

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja Menang Telak Atas Jesper Toft/Amalie Magelund

BANDUNG - Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah dan Gloria Emanuelle Widjaja (6), berhasil meraih…

8 jam ago

Setyo Budiyanto Terpilih Jadi Ketua KPK 2024-2029

SATUJABAR, JAKARTA-- Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi Setyo Budiyanto terpilih sebagai Ketua Komisi Pemberantasam Korupsi (KPK)…

8 jam ago

Jonatan Christie Kalahkan Lu Guang Zu di China Masters 2024

BANDUNG - Jonatan Christie (6) berhasil mengalahkan Lu Guang Zu dari China dengan skor 21-8,…

9 jam ago

Ketua KPK Terpilih Setyo Budiyanto, Akpol 1989 Seangkatan Agus Andrianto dan Ahmad Dofiri

SATUJABAR, BANDUNG – Ketua KPK terpilih Setyo Budiyanto untuk masa jabatan 2024-2029. Setyo terpilih melalui…

10 jam ago

Proyek Strategis Nasional Terminal LPG Bima Selesai, Perkuat Distribusi LPG untuk Masyarakat NTB

Proyek ini mendapatkan pengawalan dan pengamanan intensif dari Jamintel Kejaksaan Agung RI. SATUJABAR, JAKARTA --…

13 jam ago

This website uses cookies.