Berita

bank bjb & GoTo Financial Jalin Kerja Sama Penguatan Layanan Bagi Nasabah

SATUJABAR, BANDUNG – PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (bank bjb) menjalin kerja sama dengan PT Identitas Anak Bangsa, perusahaan penyedia solusi verifikasi identitas berbasis kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) yang merupakan bagian dari GoTo Financial. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dalam rangka mendukung penguatan layanan digital perbankan.

PT Identitas Anak Bangsa merupakan perusahaan teknologi yang mengembangkan solusi Know Your Customer (KYC) berbasis AI yang dirancang dengan memperhatikan karakteristik dan kebutuhan di Indonesia. Teknologi ini ditujukan untuk mendukung kepatuhan terhadap regulasi, membantu memitigasi potensi penyalahgunaan, serta memperkuat aspek keamanan transaksi, tanpa mengurangi hak dan perlindungan konsumen.

Kerja sama ini merupakan bagian dari langkah strategis bank bjb dalam memperkuat penerapan prinsip kehati-hatian (prudential banking), manajemen risiko, serta kepatuhan terhadap ketentuan peraturan perundang-undangan, khususnya yang berkaitan dengan penerapan Know Your Customer (KYC), Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Terorisme (APU PPT), serta perlindungan konsumen.

Dengan pemanfaatan teknologi verifikasi identitas, bank bjb meningkatkan dukungan terhadap proses verifikasi dan validasi data nasabah. Penerapan teknologi ini ditujukan untuk memperkuat akurasi proses identifikasi, memitigasi potensi risiko penyalahgunaan, serta mendukung efektivitas pengendalian internal tanpa mengurangi hak dan kepentingan nasabah.

Direktur Konsumer dan Retail bank bjb, Nunung Suhartini, mengatakan, “Kolaborasi strategis antara bank bjb dan GoTo Financial, melalui PT Identitas Anak Bangsa menunjukkan komitmen kami untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada para nasabah kami. Ke depan, kami terbuka untuk berkolaborasi lebih luas dengan GoTo Financial, dan GoTo pada umumnya, guna menghadirkan pengalaman perbankan yang lebih handal, cepat dan akurat.”

Sudhanshu Raheja, Presiden Direktur GoTo Financial mengatakan, “Kami berkomitmen penuh untuk mendukung bank bjb dalam menghadirkan pengalaman digital nasabah yang lancar dan tanpa hambatan. Kolaborasi ini menunjukkan bagaimana teknologi finansial dan perbankan dapat berjalan beriringan untuk menghadirkan layanan keuangan digital yang handal dan modern bagi seluruh lapisan masyarakat.”

Melalui kerja sama ini, bank bjb menegaskan komitmennya untuk terus berinovasi dalam menghadirkan layanan perbankan yang handal, efisien, dan mudah dengan kebutuhan masyarakat, khususnya di wilayah Jawa Barat dan Banten, sekaligus mendukung pengembangan ekosistem keuangan digital nasional yang inklusif dan berkelanjutan serta bank bjb meyakini kolaborasi ini menjadi fondasi dalam membangun ekosistem layanan keuangan yang lebih inklusif, efisien, dan inovatif, serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat luas, khususnya di wilayah Jawa Barat dan Banten.

Editor

Recent Posts

India Open 2026: Putri Kusuma Wardani Melaju ke Perempatfinal

SATUJABAR, NEW DELHI – Wakil tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani melaju ke babak perempat…

5 jam ago

Meningkat, Kekerasan Perempuan Capai 4.472 Kasus Tahun 2025

SATUJABAR, JAKARTA--Kekerasan terhadap perempuan mengalami peningkatan di tahun 2025, tercatat mencapai 4.472 kasus. Dari data…

8 jam ago

India Open 2026: Jonatan Christie Melaju ke Perempatfinal

SATUJABAR, NEW DELHI – Wakil tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie mampu mengatasi perlawanan pemain asal…

9 jam ago

Polisi Cek Lokasi Pastikan Tidak Ada Ledakan di Tambang Antam Bogor

SATUJABAR, BOGOR--Polisi mendatangi lokasi tambang PT Antam di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, untuk memastikan penyebab…

9 jam ago

OJK & Polri Perkuat Kolaborasi Penanganan Kejahatan Scam

SATUJABAR, JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Badan Reserse Kriminal Kepolisian Negara Republik Indonesia…

10 jam ago

Utang Luar Negeri Indonesia November 2025 Turun

SATUJABAR, JAKARTA - Posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada November 2025 menurun. Pada periode…

10 jam ago

This website uses cookies.