Berita

Bandung Great Sale 2023 Raih Rp 69 Miliar

SATUJABAR, BANDUNG – Bandung Great Sale (BGS) 2023 resmi ditutup di Mall Cihampelas Walk Bandung, Sabtu, 18 November 2023. Setelah lebih dari satu bulan berlangsung hasilnya mencapai omzet Rp69 miliar.

Acara yang termasuk dalam rangkaian HJKB Ke-213 telah berlangsung sejak 27 September 2023 dengan melibatkan lebih dari 1000 merchant dari berbagai industri, terdiri dari 4 destinasi wisata, 76 merchant jasa, 93 merchant hotel, 181 merchant fashion,166 merchant retail dan 459 merchant food & beverage.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung, Arief Syaifudin mengatakan, BGS 2023 meraih omzet senilai Rp 69 miliiar.
“Selama 33 hari diselenggarakann BGS 2023 ini meraih omset perputaran melalui melalui Bank BRI senilai R69 miliiar,” katanya dilansir bandung.go.id.
“Semoga dengan pencapian ini, dapat meningkatkan terus transaksi ekonomi dari sektor pariwisata di Kota Bandung dan meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kota Bandung,” sambungnya.
Sementara itu, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Bandung, Eric Mohammad Atthauriq sangat mengapresiasi keberhasilan BGS 2023.
“Alhamdulilah dengan hati penuh rasa syukur karena acara ini telah sukses terselenggara, keberhasilan ini tidak hanya mencerminkan potensi ekonomi kota kita, tetapi juga menandai kekompakan dan kerja keras seluruh komponen yang terlibat,” ungkapnya.
“Semoga dengan suskes terselanggaranya Bandung Great Sale 2023 ini dapat terus meningkatkan semangat bagi para pelaku usaha untuk terus meningkatkan kualitas produknya,” harap Eric
Rangkaian closing ceremony BGS 2023 ini diselenggarakan selama dua hari pada 17-18 November 2023. Acara penutupan,dimeriahkan oleh berbagai hiburan musik dari Band GEISHA , 3 Nama dan Saung Angklung Udjo. Selain itu, diundi juga kupon hadiah dengan pemenang utama yaitu satu unit Daihatsu Sigra.
Editor

Recent Posts

Polisi Gulung Komplotan Pembalak Kayu di Gunung Ciremai Kuningan

SATUJABAR, KUNINGAN--Komplotan pembalak liar, atau illegal loging, di Gunung Ciremai, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, digulung…

18 menit ago

Beri Rumah Buat Warga Tinggal di Kandang Kambing, Kapolda Jabar Minta Polres Bangun Rumah Layak

SATUJABAR, CIANJUR--Polda Jawa Barat memberi rumah baru yang dibangun berkolaborasi dengan komunitas sosial buat seorang…

2 jam ago

Harga Minyak Mentah Indonesia Desember 2025 Tertekan, Ini Sebabnya…

SATUJABAR, JAKARTA - Rata-rata minyak mentah Indonesia (Indonesian Crude Price/ICP) bulan Desember 2025 ditetapkan pada…

11 jam ago

77 Tunawisma Dijaring Dari Operasi Penjangkauan Oleh Pemkot Bandung

SATUJABAR, BANDUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melaksanakan operasi penjangkauan Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS)…

11 jam ago

Isra Mi’raj 2026: Saatnya Mengunjungi Galeri Rasulullah di Masjid Raya Al Jabbar Kota Bandung

SATUJABAR, BANDUNG - Ingin mengetahui perjalanan hidup Nabi Muhammad SAW dengan cara yang mengasyikan? Sepertinya…

11 jam ago

Pesan Ketum KONI Kepada PTMSI: Persatuan Adalah Kunci Kemenangan

SATUJABAR, JAKARTA - Ketum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman…

11 jam ago

This website uses cookies.