Berita

Arus Balik Lebaran 2024, Volume Kendaraan Naik

SATUJABAR, BANDUNG – Arus balik Lebaran 2024 terjadi peningkatan volume kendaraan, menurut PT Jasamarga Transjawa Tol .

Pada H1 s.d H+6 periode arus balik Hari Raya Idul Fitri 1445 H (10-17/04), PT JTT mencatat peningkatan volume lalu lintas kendaraan di sejumlah Gerbang Tol (GT) Wilayah Trans Jawa yang tersebar di wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur

Wilayah Jawa Barat

Gerbang Tol Cikampek Utama

Sebanyak 524.726 kendaraan yang masuk dari Wilayah Timur Trans Jawa melalui Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama. Total volume kendaraan yang melewati GT Cikampek Utama ini naik 152,0% jika dibandingkan lalu lintas (lalin) normal sebanyak 208.244 kendaraan. Sedangkan untuk kendaraan menuju Wilayah Timur Trans Jawa tercatat sebanyak 268.672 kendaraan atau naik 29,02% dari lalu lintas normal sebanyak 208.233 kendaraan.

 

Wilayah Jawa Tengah

GT Kalikangkung

Volume kendaraan GT Kalikangkung menuju Jakarta, pada H1 s.d H+6 Hari Raya Idul Fitri 1445 H tercatat sebanyak 360.685 kendaraan atau naik 202,96% dari lalu lintas normal sebanyak 119.053 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Semarang tercatat sebanyak 149.467 kendaraan atau naik 19,45% dari lalu lintas normal sebanyak 125.125 kendaraan.

 

GT Banyumanik

Pada H1 s.d H+6 Hari Raya Idul Fitri 1445 H tercatat sebanyak 376.549 kendaraan menuju Jakarta melalui GT Banyumanik atau naik 182,62% dari lalu lintas normal sebanyak 133.237 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Solo tercatat sebanyak 238.378 kendaraan atau naik 46,16% terhadap lalu lintas normal sebanyak 163.097 kendaraan.

 

GT Colomadu

Pada H1 s.d H+6 Hari Raya Idul Fitri 1445 H tercatat sebanyak 141.627 kendaraan menuju Jakarta/Semarang/Surabaya melalui GT Colomadu atau naik 192,58% dari lalu lintas normal sebanyak 48.407 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Solo/Jogja tercatat sebanyak 116.865 kendaraan atau naik 151,01% terhadap lalu lintas normal sebanyak 46.557 kendaraan.

 

Wilayah Jawa Timur

GT Warugunung

Pada H1 s.d H+6 Hari Raya Idul Fitri 1445 H tercatat sebanyak 260.444 kendaraan menuju Surabaya melalui GT Warugunung atau naik 83,26% terhadap lalu lintas normal sebanyak 142.121 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Jakarta melalui GT Warugunung tercatat sebanyak 219.448 kendaraan atau naik 60,85% terhadap lalu lintas normal sebanyak 136.432 kendaraan.

 

GT Kejapanan Utama

Pada H1 s.d H+6 Hari Raya Idul Fitri 1445 H tercatat sebanyak 310.120 kendaraan menuju Surabaya atau naik 55,77% dari lalu lintas normal sebanyak 199.089 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Malang tercatat sebanyak 294.297 kendaraan atau naik 48,93% dari lalu lintas normal sebanyak 197.607 kendaraan.

 

GT Singosari

Pada H1 s.d H+6 Hari Raya Idul Fitri 1445 H tercatat sebanyak 143.514 kendaraan menuju Surabaya atau naik 59,75% dari lalu lintas normal sebanyak 89.836 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Malang tercatat sebanyak 144.070 kendaraan atau naik 48,95% dari lalu lintas normal sebanyak 96.723 kendaraan.

 

PT JTT mengimbau kepada pengguna jalan tol Trans Jawa untuk mempersiapkan diri sebelum memasuki perjalanan di jalan tol. Pastikan diri dan kendaraan dalam kondisi prima, memastikan kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan.

Editor

Recent Posts

Dukungan Ketua Komisi III DPR Buat Gubernur Jabar Bentuk Satgas Tertibkan Premanisme

SATUJABAR, JAKARTA -- Kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menertibkan premanisme, mendapat dukungan dari Ketua…

4 jam ago

BI Pertahankan Suku Bunga Acuan di 5,75% untuk Jaga Stabilitas dan Dukung Pertumbuhan Ekonomi

BANDUNG – Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia yang berlangsung pada 22–23 April 2025 memutuskan…

6 jam ago

Saat Dedi Mulyadi Berlakukan Pemutihan Pajak Kendaraan, Tapi Mobil Mewahnya Nunggak Pajak

SATUJABAR, BANDUNG -- Di tengah kebijakan yang dikeluarkannya, pemutihan, atau pembebasan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB)…

6 jam ago

Harga Emas Antam Kamis 24/4/2025 Rp 1.969.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Kamis 24/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

6 jam ago

Kementerian Pariwisata Perkuat Kolaborasi dengan PHRI Hadapi Tantangan Sektor Pariwisata

BANDUNG - Menteri Pariwisata, Widiyanti Putri Wardhana, menerima audiensi dari pimpinan pusat Perhimpunan Hotel dan…

7 jam ago

Proyek EV Battery Tetap Berjalan Meski LG Mundur, Pemerintah Tegaskan Komitmen Hilirisasi

BANDUNG – Pemerintah Indonesia memastikan proyek investasi besar senilai USD 9,8 miliar untuk pengembangan industri…

8 jam ago

This website uses cookies.