Berita

Anak Penyandang Difabel Dianiaya Ayah Kandung di Surabaya

SATUJABAR, SURABAYA — Seorang anak penyandang difabel di Surabaya menjadi korban penganiayaan yang dilakukan oleh ayah kandungnya, Donny.

Ibu korban, mengungkapkan bahwa suaminya telah melakukan penganiayaan terhadap anak mereka sejak usia 3 tahun, yang berarti sudah berlangsung selama 8 tahun.

“Itu sebenarnya sudah sering terjadi, sudah lama, mulai anak saya kecil sekitar umur 3 tahun sudah ada kekerasan. Cuma kalau dulu itu bisa dibilang kayak sewajarnya orang tua marah ya mukul anak,” jelas CK

CK mengungkapkan bahwa suaminya sering kali menganiaya anaknya saat rewel, bahkan melakukannya di hadapannya tanpa ragu. Tindakan penganiayaan itu juga terekam oleh kamera CCTV yang ada di rumah.

“Anak saya ini kan berkebutuhan khusus ya, autis. Jadi kadang-kadang memang tantrum. Ya memang orangnya (Donny) tidak bisa mengendalikan emosi si papanya ini,” paparnya.

Penganiayaan yang terekam kamera pengawas itu menunjukan aksi keji sang bapak yang menampar, memukul, menendang, hingga menyeret anaknya yang disabilitas.

Sang ibu korban mengaku bahwa dua tahun terakhir ini kelakuan suaminya semakin keji, penganiayaan itu bisa berlangsung setiap hari. 

Akhirnya sang ibu melaporkan kejadian ini kepada pihak yang berwajib untuk menindaklanjuti aksi kekerasan bapak terhadap anaknya.

Setelah melapor ke polisi, korban menjalani visum, yang menunjukkan adanya luka di bagian wajah. Saat ini, Donny telah ditahan di Mapolrestabes Surabaya karena telah melakukan penganiayaan terhadap anaknya.(nza)

Editor

Recent Posts

Daerah Mana Saja yang Rawan Terjadinya Sinkhole? Ini Penjelasan BRIN

SATUJABAR, JAKARTA – Fenomena sinkhole atau lubang runtuhan tanah yang kerap terjadi di sejumlah wilayah…

37 menit ago

Bagaimana Membangun Bisnis Berkelanjutan Bagi IKM Fesyen dan Kriya?

SATUJABAR, JAKARTA - Kementerian Perindustrian terus memperkuat transformasi industri kecil dan menengah (IKM) agar semakin…

1 jam ago

KAI dan KAI Wisata Hadirkan Wisata Perahu Ala Korea di Stasiun Tuntang Semarang

SATUJABAR, SEMARANG – Sepertinya tempat ini sangat layak untuk dikunjungi. Kini, Stasiun Tuntang di Semarang…

1 jam ago

Polda Jabar: Ancaman Pembunuhan Pemain Persib, Laporkan Kami Proses!

SATUJABAR, BANDUNG--Polda Jawa Barat siap menindaklanjuti adanya ancaman pembunuhan di ruang digital yang diterima pemain…

4 jam ago

Harga Emas Rabu 14/1/2026 Rp 2.665.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG – Harga emas Antam Rabu 14/1/2026 dikutip dari situs logammulia.com dijual Rp 2.665.000…

5 jam ago

Unpad Kini Punya Pusat Riset dan Inovasi Ubi Jalar

SATUJABAR, SUMEDANG - Universitas Padjadjaran meresmikan Padjadjaran Center For Sweet Potato Research and Innovation Excellence…

8 jam ago

This website uses cookies.