Berita

Alkohol 70% Diracik Jadi Minuman Mematikan, 3 Orang Tewas di Garut

GARUT – Polres Garut tengah melakukan penyelidikan terkait kasus minuman racikan alkohol 70% yang mengakibatkan tiga orang meninggal dunia pada Minggu (1/9/2024).

Kasus ini terjadi di Desa Peundeuy, Kecamatan Peundeuy, Kabupaten Garut.

Kapolres Garut AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kasat Narkoba AKP Usep Sudirman mengungkapkan bahwa insiden ini bermula pada Jumat (30/8/2024) ketika sembilan orang berkumpul di lokasi kejadian untuk meracik minuman yang dicampur dengan alkohol 70%, minuman energi, dan bahan campuran lainnya. Setelah meracik minuman, mereka meminumnya secara bersamaan.

Efek dari konsumsi minuman tersebut baru dirasakan pada hari Minggu. Akibatnya, tiga orang meninggal dunia, yakni DA (16), AA (22), dan PN (17), yang semuanya adalah warga Kecamatan Peundeuy.

Dua orang masih dalam perawatan medis: RYI (17) dirawat di Puskesmas Peundeuy, sedangkan AA (19) dirawat di RSUD Garut. Empat orang lainnya, yakni MF (19), RM (18), W (19), dan IU (16), telah diperbolehkan pulang setelah mendapatkan perawatan. Mereka semua juga berasal dari Kecamatan Peundeuy.

“Hasil pemeriksaan sementara menunjukkan bahwa alkohol 70% yang digunakan dalam minuman racikan tersebut dibeli melalui toko online. Saat ini, kami masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap lebih lanjut kasus ini,” ujar AKP Usep Sudirman.

Editor

Recent Posts

“Langkah Menuju Surga Kecil di Cipelang Sumedang”

Udara pagi di Sumedang terasa lebih segar dari biasanya, Sabtu itu (19/4/2025). Dari depan Gerbang…

7 jam ago

Harga Emas Antam Minggu 20/4/2025 Rp 1.965.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Minggu 20/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

7 jam ago

Pendaftaran Garuda Academy Resmi Dibuka, Siap Cetak Pemimpin Masa Depan Industri Olahraga

BANDUNG - PSSI resmi meluncurkan Garuda Academy, sebuah program pelatihan manajemen sepak bola bertaraf internasional…

7 jam ago

KAI Daop 2 Dukung Reaktivasi Sejumlah Jalur Kereta di Jabar

Selain memudahkan mobilitas masyarakat, reaktivasi jalur kereta api dapat mengurangi kemacetan di jalan raya. SATUJABAR,…

11 jam ago

Musim Panas, Kedokteran Haji Ingatkan Pentingnya Persiapan Fisik Jamaah

Faktor lingkungan seperti cuaca panas, perbedaan budaya dan bahasa, hingga aktivitas fisik tinggi selama ibadah…

11 jam ago

PTUN Menangkan PLK Soal Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung

Biro hukum Pemprov Jabar tengah mempersiapkan langkah-langkah hukum ke depan menyikapi putusan hakim tersebut. SATUJABAR,…

13 jam ago

This website uses cookies.