Berita

137 Polisi di Cirebon Jalani Tes Urine Secara Acak

Sanksi tegas menanti siapapun, termasuk personel Polresta Cirebon yang terbukti terlibat penyalahgunaan narkoba.

CIREBON — Sebanyak 137 anggota kepolisian dari Polresta Cirebon menjalani tes urine, Selasa (5/11/2024). Mereka dipilih secara acak dan tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Kegiatan yang berlangsung di Mapolresta Cirebon tersebut diikuti personel Satsamapta Polresta Cirebon. Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, mengatakan, terdapat 137 personel Satsamapta Polresta Cirebon yang mengikuti tes urine tersebut.

‘’Kegiatan tes urine ini dalam rangka pencegahan dini. Jangan sampai ada personel Polresta Cirebon yang terindikasi terlibat penyalahgunaan narkoba,’’ kata Sumarni.

Sumarni menegaskan, jajaran Polresta Cirebon harus bebas dari narkoba. Dia menyatakan, jangan sampai ada jajarannya yang terlibat penyalahgunaan barang haram tersebut, baik sebagai pemakai, pengedar, ataupun bandar narkoba.

‘’Sanksi tegas menanti siapapun, termasuk personel Polresta Cirebon yang terbukti terlibat penyalahgunaan narkoba,’’ ucapnya.

Selain itu, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka mendukung gerakan Indonesia bebas narkoba. Menurutnya, gerakan tersebut harus diwujudkan demi keselamatan generasi masa depan penerus bangsa.

Dalam kesempatan itu, para petugas tampak mengisi data diri, kemudian diminta untuk memberikan sampel urinenya dalam botol khusus. Sampel urine yang dikumpulkan langsung dilakukan tes untuk mengetahui apakah mereka mengkonsumsi narkoba atau tidak.

Tes urine ini menggunakan enam parameter dari mulai methapetamin, THC, dan lainnya. “Alhamdulillah 137 personel yang dilakukan tes hasilnya dinyatakan negatif semua,’’ tutur Sumarni. (yul)

Editor

Recent Posts

Harga Emas Antam Jum’at 22/11/2024 Rp 1.520.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG – Harga emas Antam Jum’at 22/11/2024 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

26 menit ago

bank bjb Hadirkan Program Amazing SurePrize, Tempatkan Dana Bisa Dapat Hadiah Cashback Hingga Kendaraan Bermotor

BANDUNG -  bank bjb terus menghadirkan inovasi dan program yang memudahkan nasabah dalam bertransaksi serta…

30 menit ago

BRIN Kembangkan Varietas Kentang Granola Tahan Penyakit, Dukung Keberlanjutan dan Keuntungan Petani

BANDUNG - Kepala Organisasi Riset Pertanian dan Pangan (ORPP) Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN),…

1 jam ago

Rekomendasi Saham Jum’at (22/11/2024) Emiten Jabar

SATUJABAR, BANDUNG – Rekomendasi saham Jum’at (22/11/2024) emiten Jawa Barat. Berikut harga saham perusahaan go…

2 jam ago

KAI Terapkan Face Recognition, Utilitas Capai 5,8 Juta Kali

BANDUNG - PT Kereta Api Indonesia (KAI) terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pencapaian Sustainable Development…

3 jam ago

Produk Hilir Industri Sawit Indonesia Capai 193 Jenis, Nilai Rp450 Triliun

BANDUNG - Komoditas kelapa sawit telah memainkan peran penting dalam perekonomian Indonesia selama dua dekade…

3 jam ago

This website uses cookies.